Muhaimin Iskandar Dilirik PDIP, Prabowo Subianto: Jangan ke Mana-mana

- Editorial Team

Senin, 31 Juli 2023 - 11:19 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Orbitimes.com, Jakarta – Bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto meminta Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar untuk tidak pergi meninggalkan dirinya. Ketua Umum Partai Gerindra itu mengaku nyaman dengan PKB.

Sebelumnya, PDIP melirik pria yang akrab disapa Gus Imin itu sebagai salah satu nama bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Ganjar Pranowo.

“Kalau di tengah PKB saya merasa nyaman juga. Gus, jangan ke mana-mana, Gus!” ujar Prabowo di acara puncak Milad ke-25 Partai Bulan Bintang (PBB), Tangerang, Ahad, 30 Juli 2023. Permintaan Prabowo itu disambut tawa oleh Gus Imin.

Adapun Ketua DPP PDIP Puan Maharani pernah mengungkapkan bahwa Gus Imin atau Cak Imin sempat bertanya soal kabar namanya masuk dalam lima nama cawapres pendamping Ganjar Pranowo.

“Mbak tenanan (benaran) nggak sih mbak?” kata Puan menirukan Cak Imin, saat berkunjung ke rumah Cak Imin pada Kamis 27 Juli 2023.

“Ngomongnya bener. Mosok ngawur,” ujar Puan lagi. 2023.

Puan pun menegaskan kembali soal pernyataannya yang dilontarkan di acara hari lahir ke-25 PKB di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, beberapa waktu lalu adalah pernyataan yang serius.

“Saya serius loh waktu bilang salah satu kandidat yang masuk menjadi cawapresnya capres atau bacapresnya PDI Perjuangan Pak Ganjar itu Cak Imin,” kata Puan.

Kendati begitu, kata Puan, tak dinafikan tentu dalam proses pengerucutan lebih lanjut, perlu ada pertimbangan.

Puan juga menanggapi pertanyaan Cak Imin soal kalkulasi bursa nama bacawapres PDIP. Menurut Puan, jumlah pengerucutan Bacawapres PDIP ini terus berkembang. Kemungkinan untuk bertambah dan berkurang kata Puan, masih mungkin terjadi.

“Bisa nambah, bisa berkurang. Karena kita juga mempertimbangkan semua aspek yang ini baik yang ini bagus, yang ini apik,” ujarnya.

Ketua DPR itu mengatakan dalam penentuan bacawapres ini, PDIP akan melihat yang mempunyai visi yang sama dengan Bacapres PDIP Ganjar.

 

“Apakah kemudian bisa sama cita-citanya dengan PDI Perjuangan dan lain-lain,” katanya.

PBB deklarasikan Prabowo Capres 2024

Selain menghadiri acara puncak Milad ke-25, Prabowo juga resmi dideklarasikan sebagai capres 2024 oleh PBB, Ahad, 30 Juli 2023.

Dalam kesempatan itu, Prabowo menyatakan dirinya menemui banyak kesamaan dengan PBB. Seperti misalnya tanggal lahir PBB yang jatuh pada 17 Juni. Menurut Prabowo, angka 1+7 bakal menjadi 8, angka yang melekat dengan dirinya.

“Sandi saya dulu di TNI adalah 08,” kata Prabowo.

Selain itu, Prabowo menyebut dirinya dulu memimpin Batalion 328 yang diklaim sebagai batalion terbaik di TNI. Menurut Prabowo, jumlah 3+2+8 jika dijumlahkan akan menjadi bilangan 13, angka yang merupakan nomor urut PBB di Pemilu 2024.

“Jadi ada 8 ada 13, tidak mengherankan kalau saya di tengah PBB merasa nyaman,” kata Prabowo.

Dalam acara tersebut, Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra memimpin deklarasi dukungan partainya untuk Prabowo. Pembacaan itu diikuti oleh 12 ribu kader PBB yang hadir.

Sementara itu, Sekjen DPP PBB Afriansyah Noor mengatakan bahwa dukungan terhadap Prabowo sudah resmi tersurat dalam surat keputusan (SK) pimpinan partai.

 

Sumber : Tempo.co

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Friksi Yenny Wahid-Cak Imin Berlanjut, Anies Kembali Didesak Deklarasi Bakal Cawapres, PAN-Golkar Merapat ke Prabowo
NasDem dan Anies Klaim Tak Terganggu Koalisi Besar Prabowo
Prabowo Tak Mau Kecewakan Koalisi Gerindra-PAN-PKB-Golkar
Gibran Optimistis Elektabilitas Ganjar Bakal Naik Usai Umumkan Cawapres
Mencuat Isu ‘Jika Sandiaga Tak Cawapres’, Puan Bilang Begini
Soal Cawapres Anies Baswedan, Sudirman Said Sambut Baik Pernyataan Yenny Wahid
Adik Kandung dan Ipar Raffi Ahmad Langsung Nyaleg di Jabar Usai Gabung PAN
Ikut Apel Siaga PKS Sumbar, Anies Baswedan Bertekad Tegakkan Keadilan

Berita Terkait

Sabtu, 28 Oktober 2023 - 20:38 WITA

POLITIK DINASTI DIGENCARKAN; REFORMASI DIPECUNDANGI

Kamis, 21 September 2023 - 12:29 WITA

Oknum polisi terlibat dalam pengedaran narkoba Aliansi masyarakat bersatu angkat bicara

Kamis, 17 Agustus 2023 - 14:50 WITA

Sekda Kabupaten Gowa Melanggar Kode Etik ASN/PNS Koalisi Mahasiswa Pemerhati Pemerintah Gelar Demonstrasi

Senin, 14 Agustus 2023 - 20:20 WITA

GEMPAR Resmi Laporkan SPBU Yang Diduga Terlibat Dalam Sindikat Mafia Minyak di Kabupaten Bone

Rabu, 9 Agustus 2023 - 17:59 WITA

Polda Sul-Sel Lemah Dalam Mengatasi Kasus Yang Ada Di Sulawesi Selatan

Rabu, 9 Agustus 2023 - 13:03 WITA

Beberapa Organisasi Pemuda dan Mahasiswa Akan Menggelar Aksi Unjuk Rasa di Mapolda Sulawesi Selatan

Sabtu, 5 Agustus 2023 - 20:10 WITA

Diduga Tambang Ilegal Gepma Nusantara Akan Menggelar Aksi Unjuk Rasa di Mapolda Sulawesi Selatan

Jumat, 4 Agustus 2023 - 11:34 WITA

Demisioner Ketua Umum IPMIL RAYA UNIMERZ Meminta Evaluasi Kinerja Kapolres Luwu Timur.

Berita Terbaru

berita

Penegak hukum tidak bernyali dihadapan PT.Wisan petro energi

Selasa, 27 Feb 2024 - 13:01 WITA

Pemilu

PEMUDA MATTOANGING SIAP SUKSESKAN PEMILU DAMAI

Jumat, 9 Feb 2024 - 14:17 WITA

edukasi

PEMUDA BEKERJA MATTOANGIN SEJAHTERA

Selasa, 16 Jan 2024 - 19:49 WITA