Orbitimes.com, Jakarta – Ketua F-PDIP DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono menegaskan partainya akan segera menentukan sikap terhadap Cinta Mega yang diduga bermain slot atau judi online saat rapat di DPRD Jakarta. Gembong berharap kader lainnya tak melakukan hal yang sama.
“Mudah-mudahan nggak terlalu lama partai akan memberi sikap, langkah apa yang diputuskan DPD partai, untuk bisa supaya ada efek jera sehingga yang lain tidak melakukan hal yang sama,” kata Gembong saat dihubungi, Sabtu (22/7/2023).
Gembong mengatakan PDIP akan mengambil langkah terbaik dalam menyelesaikan persoalan tersebut. Menurutnya apa yang dilakukan oleh Cinta Mega bukan suatu hal yang baik sebab melakukan hal lain saat rapat di DPRD DKI Jakarta.
“Prinsipnya Fraksi dan DPD pasti akan mengambil langkah yang baik terbaik untuk mengakhiri polemik ini. Agar ini adalah preseden yang tidak baik yang dilakukan oleh yang bersangkutan,” ujarnya.
Lebih lanjut, Gembong mengatakan laporan pemberian sanksi secara resmi belum disampaikan ke DPD PDIP. Dia menyebut laporan akan dibahas saat Fraksi dan DPD PDIP rapat bersama.
“Rapat fraksi kemarin yang telah memberikan sanksi kepada Bu Cinta Mega sudah kami laporkan kepada DPD partai. Tetapi resminya dalam rapat di DPD akan dibahas bersama-sama antara fraksi dengan DPD,” imbuhnya.
Cinta Mega viral usai diduga bermain game di ruang rapat paripurna tentang pertanggungjawaban pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P2APBD) tahun anggaran 2022. Cinta Mega memberi klarifikasi bukan bermain game slot judi, melainkan game ‘Candy Crush’ yang belum ditutupnya saat rapat dimulai.
Pantauan di ruang rapat paripurna DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (20/7/2023), rapat paripurna dimulai pukul 14.20 WIB. Sejumlah anggota DPRD DKI mulai memasuki ruangan rapat.
Awak media meliput dari lantai atas ruang paripurna. Dari posisi itu, terlihat salah satu anggota DPRD DKI membuka tablet dengan tampilan layar sebuah game.
Layar tablet Cinta Mega sudah menayangkan game sejak pukul 14.10 WIB. Rapat paripurna tersebut juga ditayangkan secara langsung di YouTube DPRD DKI Jakarta. Dalam tayangan itu, terlihat Cinta Mega menggunakan blazer pink.
Pada pukul 14.24 WIB, suasana ruang sidang hening karena mikrofon salah satu anggota DPRD DKI Jakarta bermasalah dan tengah diperbaiki oleh teknisi. Cinta juga terlihat bertegur sapa dengan anggota DPRD DKI Jakarta lain. Layar tablet masih menayangkan sebuah game sampai Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi memaparkan terkait APBD pukul 14.30 WIB.
“Tadi kita kan nunggu kelamaan kan, nunggu paripurna. Aku tadi main Candy Crush, sebelum paripurna. Terus main yang Beer House itu, nggak ada itu main slot-slot judi,” kata Cinta Mega, kepada wartawan.
Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta kemudian memberi peringatan keras kepada anggota DPRD DKI, Cinta Mega. Peringatan keras dilayangkan buntut aksi Cinta Mega bermain game di ruang rapat paripurna yang membuat geger. Cinta Mega telah meminta maaf. Dia siap menerima sanksi dari PDIP
Sumber : Detik News