MU Terima Tawaran Fenerbahce, Fred Segera Terbang ke Turki

- Editorial Team

Jumat, 11 Agustus 2023 - 10:34 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Orbitimes.com, Mancherter – Fred hampir pasti meninggalkan Manchester United dan terbang ke Turki untuk bergabung Fenerbahce.

Setan Merah disebut-sebut menerima proposal penawaran Fenerbahce sebesar 10 juta euro atau sekitar Rp157 miliar ditambah bonus. Fred merupakan salah satu pemain yang masuk daftar jual MU, dan akhirnya mendapatkan pembeli serius.

Jurnalis pakar transfer, Fabrizio Romano menyebutkan bahwa MU telah menerima proposal penawaran Fenerbahce . Bonus yang disebutkan dalam tawaran itu adalah dana sebesar 5 juta euro (Rp83 miliar).

“Here we go! Fred ke Fenerbahce, selesaikan kesepakatan karena semua pihak mencapai kesepakatan,” tulis Fabrizio dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, dikutip Jumat (11/8/2023).

“Manchester United menerima proposal tambahan 10 juta plus 5 juta Euro. Fred mengiyakan tawaran Fenerbahce, tes medis sudah dipesan,” lanjut peria asal Italia itu.

Apabila semuanya berjalan lancar, maka berakhir sudah perjalanan Fred bersama MU.

Fred sendiri berseragam MU sejak musim panas 2018 atau ketika tim tersebut masih ditangani Jose Mourinho. Man United meminang Fred dari Shakhtar Donetsk dengan mahar yang cukup mahal, yakni 59 juta euro (Rp988 miliar).

Namun, penampilan pemain asal Brasil itu dinilai tak sebanding dengan harganya, hingga akhirnya banjir kritikan. Terlepas dari itu, Fred telah berkontribusi dalam meraih gelar Piala Liga Inggris 2022-2023. Gelar itu sekaligus pelepas dahaga MU setelah 5 tahun tidak mengangkat trofi.

Bersama MU, Fred total tampil sebanyak 213 kali dengan torehan 14 gol dan 19 assist. Meski penampilannya dikritik, gelandang 30 tahun itu membuktikan berkali-kali bahwa dirinya layak tampil reguler bersama Setan Merah.

Sumber : Sindo News

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Hasil Leagues Cup: Messi 2 Gol, Inter Miami Menang Dramatis
Persib Pilih Eks Juru Taktik PSM Jadi Pelatih Baru

Berita Terkait

Sabtu, 28 Oktober 2023 - 20:38 WITA

POLITIK DINASTI DIGENCARKAN; REFORMASI DIPECUNDANGI

Kamis, 21 September 2023 - 12:29 WITA

Oknum polisi terlibat dalam pengedaran narkoba Aliansi masyarakat bersatu angkat bicara

Kamis, 17 Agustus 2023 - 14:50 WITA

Sekda Kabupaten Gowa Melanggar Kode Etik ASN/PNS Koalisi Mahasiswa Pemerhati Pemerintah Gelar Demonstrasi

Senin, 14 Agustus 2023 - 20:20 WITA

GEMPAR Resmi Laporkan SPBU Yang Diduga Terlibat Dalam Sindikat Mafia Minyak di Kabupaten Bone

Rabu, 9 Agustus 2023 - 17:59 WITA

Polda Sul-Sel Lemah Dalam Mengatasi Kasus Yang Ada Di Sulawesi Selatan

Rabu, 9 Agustus 2023 - 13:03 WITA

Beberapa Organisasi Pemuda dan Mahasiswa Akan Menggelar Aksi Unjuk Rasa di Mapolda Sulawesi Selatan

Sabtu, 5 Agustus 2023 - 20:10 WITA

Diduga Tambang Ilegal Gepma Nusantara Akan Menggelar Aksi Unjuk Rasa di Mapolda Sulawesi Selatan

Jumat, 4 Agustus 2023 - 11:34 WITA

Demisioner Ketua Umum IPMIL RAYA UNIMERZ Meminta Evaluasi Kinerja Kapolres Luwu Timur.

Berita Terbaru

berita

Penegak hukum tidak bernyali dihadapan PT.Wisan petro energi

Selasa, 27 Feb 2024 - 13:01 WITA

Pemilu

PEMUDA MATTOANGING SIAP SUKSESKAN PEMILU DAMAI

Jumat, 9 Feb 2024 - 14:17 WITA

edukasi

PEMUDA BEKERJA MATTOANGIN SEJAHTERA

Selasa, 16 Jan 2024 - 19:49 WITA